Image via Wikipedia
Anak saya baru 6 tahun dan duduk dibangku SD kelas 1 tahun ini. Saya dan istri cukup sering keluar kota. Anak selalu tanya dimana kota-A, kota-B dan seterusnya. Saya akhirnya membelikan dia sebuah buka atlas kumpulan peta-peta seluruh propinsi di Indonesia termasuk peta dunia. Awalnya Anak sangat senang, yang dibuka pertama kali karena menarik perhatian adalah gambar pakain daerah di Indoensia dan dunia lainnya. Tidak dipungkiri kalau mereka suka, karena gambar yang ditampilkan menarik karena warna dan mungkin baru bagi anak-anak melihat pakaian tersebut, karena sehariannya cuma tahu baju seragam, t-sirt, jeans, celana panjang, kemeja dan baju-baju sehari-hari lainnya.Tetapi setelah saya berikan petunjuk melihat peta, ternyata anak tambah tertarik. Dimana Jakarta tempat dia tinggal, kota yang akan saya kunjungi besok paginya, kota tempat kakek-nenek. Jalan mobil/bus lewat mana, kalau naik kereta api jalurnya pakai symbol garis mana. Mereka sangat menikmati Atlas.
Menurut saya Atlas adalah buku yang kaya akan pendidikan, seperti kita membaca sebuah gambar....punya 1001 makna. Begitu juga Atlas/peta, Orang tua sepertinya harus lebih sering menerangkan kepada Anak tentang daerah-daerah di Indonesia dan Dunia. Dengan begitu ada pendidikan tentang geografi semenjak dini kepada mereka. Itulah salah satu peran orang tua menajdi "guru" di rumah.
Komentar
Posting Komentar