Berburu Kursi (apakah) Menentukan Prestasi?

Sekolah Dasar Singapadu 2/3Image by banjar saraswati via Flickr

Berebut kursi identik dengan pejabat-pejabat kita. Kursi ibarat kekuasaan dan kekayaan. Tapi berebut kursi ternyata berlaku juga dengan anak sekolah. Ini yang saya alami ketika anak saya baru masuk SD kelas 1. Hari pertama masuk sekolah sudah beredar kabar kalau orang tua harus datang sebelum hari-H untuk milih kursi bagi anaknya. Umumnya mereka ingin anaknya duduk paling depan atau minimal baris ke dua tetapi deretan tengah. Tetapi ada juga yang datang pada hari H tetapi lebih pagi, kalau perlu subuh-subuh sudah berburu kursi demi anaknya. Tapi belum tentu perjuangan orangtua ini akan berdampak anaknya akan lebih pandai. Yang benar adalah bagaimana orangtua berjuang untuk menjadi "guru" dirumah! Betul?
Reblog this post [with Zemanta]

Komentar