Auditor BPK Basah Kuyup

Sudah dengar KPK menjiduk lagi, ini lagi loh,  petugas Auditor BPK karena terima hadiah dari GM PT Jasa Marga. Kalau pemberiannya kopi secangkir it's ok lah, tapi ini Harley Davidson Sportster 883. Wow... Ituloh sejenis moge moge yang kalau lewat jalan raya suka konvoi dengan suara mengelegar.

Nah kita balik lagi ke Auditor BPK, sepertinya prefesi ini ternyata basah loh... Istilah yang sering kita denger kalau kerja ditempat banyak duitnya... Saya bingung istilah basah ini konotasinya negatif atau positif,  karena Bank pun banyak duit tetapi jarang terdengar tempat basah. Jujur saja, kalau saya lebih ke konotasi negatif, seolah olah jika kerja ditempat basah berarti bisa banyak uang yang bisa kita dapat tanpa kerja keras. Silahkan komen jika ada pandangan lain tentang tempat basah ini.

Nah kalau ikutin definisi saya,  maka Auditor BPK memang profesi basah, dimana dia yang menentukan pengendalian keuangan di Kementrian dan lembaga negara agar bebas dari penyimpangan penggunaan anggaran. Disinilah tempat basahnya, Auditor juga manusia yang tidak lepas dari kilaf. Karena bisa jadi ada kemungkinan jual beli opini hingga temuan, terus kalau begini siapa yang bisa lihat?  Yang jelas Tuhan yang paling tahu, ketika basah sudah jadi Kuyup, malu dan penjara jadi jawabannya.

Komentar